Kapolres Kendal Pantau Jalur Penyekat Mudik Lebaran 2021.

Kendal,harian7.com. Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang peniadaan mudik hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah dan upaya pengendalian penyebaran Covid-19 selama bulan suci ramadhan 1442 hijriah. 


Kapolres Kendal AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, S.I.K. laksanakan pengecekan Pospam terkait kesiapan penyekatan jalur mudik 2021 untuk mencegah penyebaran Covid 19 di wilayah hukum Polres Kendal yang dilaksanakan di pos rest area KM 391 A Rowobranten Kecamatan Ringinarum Kabupaten Kendal pada hari Senin 19/4/2021.


Hadir dalam acara tersebut Kapolres Kendal AKBP Raphael  Sandhy Cahya Priambodo, S.I.K., Kabag Ops, Kasat Lantas, Kasat Intelkam, Kasubbag Humas, dan PJU Polres Kendal lainnya.


Kapolres Kendal dalam kesempatan tersebut menerangkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pengecekan persiapan Pospam terkait kesiapan penyekatan jalur mudik 2021. Tentunya hal ini untuk mencegah penyebaran Covid 19 di wilayah hukum Polres Kendal. 


"Dengan kegiatan ini Polres Kendal memastikan lokasi Pospam sudah sesuai SOP sehingga nantinya Anggota yang bertugas tidak mengalami kesulitan mulai H - 14 Pospam sudah mulai beroperasi," pungkasnya.(*)

0 Komentar